Kuningan, UPMKNews -- Mahasiswa KKN STKIP Muhammadiyah Kuningan Desa Ciniru sukses mengikuti kegiatan Peduli Lingkungan (Pembersihan Sampah) bersama Polsek Kecamatan Ciniru pada Kamis, (13/07/2023).

Giat ini diikuti oleh banyak kalangan mulai dari Masyarakat, Pelajar, Warga, Milenials, Influencer, Mitra Polri, dan Stakeholder terkait. Giat ini diawali dengan Apel Pagi, pengarahan dari Kapolsek yaitu Bapak IPTU Asep Saepul Rohman.

Dalam arahannya Kapolsek menyampaikan bahwasanya, “kebersihan itu sangat penting dan kegiatan ini akan dilaksanakan secara rutin minimal 2 Minggu sekali,” ujarnya.

Rute pelaksanaan kegiatan pembersihan sampah dimulai dari Kantor Polsek Ciniru kemudian melewati Pasar Ciniru sampai ke Perbatasan Desa Rambatan.

Sumber: Nurma Mahasiswa KKN Desa Ciniru

Editor: Egi (Jurnalis)